RPP PAI SATU LEMBAR KELAS 7

 

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

 

Nama Guru                 : Devy Eka Angelica, S. Pd

Nama Sekolah             : SMP Sepuluh Nopember Sidoarjo

Email                           : angelica13@guruinovatif.com

Mata Pelajaran            : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

Kelas/ Semester           : 7/Genap

Topik                           : Sejarah Dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah

 


Tujuan Pembelajaran

1.      Murid dapat menyusun timeline perjalanan dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah

2.      Murid dapat menjelaskan kehidupan masyarakat Arab sebelum datangnya Islam

3.      Murid dapat mengklasifikasi strategi dakwah Nabi Muhammad saw. secara sembunyi-sembunyi dan terang-terangan

4.      Murid dapat mengkorelasikan sifat Nabi Muhammad saw. selama dakwah di Mekkah dengan kehidupan sehari-hari

5.      Murid dapat menganalisis sebab Nabi Muhammad saw. hijrah ke Madinah

 

Kegiatan Awal

1.      Guru mengucapkan salam di Post pada Channel Kelas Microsoft Teams dan menanyakan kabar

2.      Murid mengisi absensi kehadiran yang diberikan guru berupa link berikut https://tinyurl.com/absenpai

3.      Guru memberikan apersepsi tentang materi Sejarah Perjuangan Dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah

4.      Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang telah disepakati dengan murid sebelumnya.

 

Kegiatan Inti

1.      Murid mengamati video pembelajaran tentang sejarah dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah di Youtube pada link sebagai berikut https://tinyurl.com/sejarahdakwahdimekkah

2.      Guru mempersilahkan murid untuk bertanya di kolom komentar terkait video yang telah dibagikan

3.      Murid menyusun skema mind mapping/esai/voice notes terkait timeline perjalanan dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah berdasarkan video sebelumnya yang telah diamati lalu diunggah ke assignment yang telah diberikan guru di Kelas Microsoft Teams.

4.      Guru memberikan feedback dari assignment yang telah dikumpulkan murid

5.      Guru mengadakan meeting di kelas Micorosoft Teams untuk memberikan penguatan terkait materi Strategi Dakwah Nabi Muhamamad saw. di Mekkah dihubungan dengan keadaan di masa pandemi saat ini. Meeting juga di rekam agar murid yang terkendala jaringan dapat melihat siaran ulang dari rekaman tersebut

6.      Murid mengunggah bentuk dakwah secara daring dengan tema “Tingkatkan Iman dan Ibadah di Masa Pandemi” di media sosial (IG, Youtube, FB) masing-masing dengan memberikan hashtag #belajarpaidaring #dakwahrasulullah #devyekaangelica

7.      Murid mengerjakan kuis interaktif dari pembelajaran yang telah dilakukan pada link berikut https://tinyurl.com/kuispai

 

Kegiatan Penutup

1.      Murid memberikan kesimpulan dari pembelajaran yang telah dilakukan

2.      Murid melakukan refleksi terkait kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan

3.      Guru memberikan penguatan terkait materi dan motivasi agar murid semangat dalam mengikuti pembelajaran

4.      Guru menutup pembelajaran dengan bacaan hamdalah dan salam

 

 

Penilaian

1.      Formatif: Tes formatif berupa kuis menggunakan Microsoft Forms

2.      Produk : Hasil karya murid berupa skema mind mapping/esai/voice notes terkait timeline perjalanan dakwah Nabi Muhammad saw. di Mekkah

3.      Proyek : Dakwah murid secara online di media sosial

4.      Ketepatan waktu dalam mengumpulkan tugas

 

 

            Kepala Sekolah                                                                       Guru Mata Pelajaran PAI

 

 

Luluk Nuryanti, S. Si, M. Pd                                                              Devy Eka Angelica, S. Pd

Komentar